BPD Jambu melaksanakan Musdud ( Musyawarah Dusun ) Kamis, 18 April 2024 di Kediaman Bapak Sutarmanto anggota BPD Jambu yang mengurusi Bagian Bidang Pembangunan.
Musdus pada kali ini sebagai upaya untuk menggali aspirasi masyarakat untuk membangun desa yang dilaksanakan di Dusun wilayah barat yaitu mencakupi RW 02, 04, 05, 06 , Gapoknel, Gapoktan, LPMD, Pemdes ,BPD , Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Dalam Musdus kali ini yang sangat berperan adalah Ketua RW karena meliputi beberapa RT atau Dusun mulai dari permasalahan ,pembangunan dan potensi diwilayah RW. Segala permasalahan yang ada di lingkungan perlu di cari jalan keluarnya serta potensi yang ada perlu di maksimalkan untuk kemajuan Desa Jambu.
Kondisi jalan yang mulai rusak, drainase yang perlu untuk dibangun juga menjadi fokus diskusi dalam musdus kali ini. Kondisi tersebut harus segera ditindak lanjuti karena masyarakat sudah merasa resah dengan kondisi tersebut. Selain itu potensi di bidang perikanan dan pariwisata perlu mendapatkan perhatian khusus. Karena salah satu potensi yang bisa dikembangkan di Desa Jambu adalah perikanan dan pariwisata. Jika potensi ini bisa dimaksimalkan maka dapat menjadi asset utama untuk meningkatkan PAD.
Segala usulan dan permasalahan dari peserta musdus di catat dan akan dievaluasi bersama untuk menentukan skala prioritas untuk membangun Desa Jambu menjadi lebih baik lagi.